Home / Headline / Komunitas / Peristiwa

Sabtu, 9 November 2024 - 10:53 WIB

168 Anggota Pagar Nusa Magetan Resmi Dikukuhkan

JagatSembilan.com | Magetan – Sebanyak 168 anggota Pagar Nusa Magetan resmi dikukuhkan menjadi anggota tetap, kemarin Sabtu, (08/11/2024). Acara pembaiatan tersebut berlangsung di Aula Pondok Pesantren Al hidayah, Ginuk, Karas Magetan .

Acara ini diawali sambutan KH. Abdullah Ummar selaku Syuriah PCNU Magetan serta Pengasuh Pondok Pesantren Al Hidayah Karas Magetan.

KH. Susanto Khoirul Fatwa Ketua Nahdlatul Ulama Magetan dalam sambutannya menekankan pentingnya akhlak yang mulia (Akhlaqul Karimah), ketaatan terhadap hukum agama dan negara, serta pentingnya saling menghormati dan menghargai perbedaan untuk menjaga kerukunan dan kedamaian di manapun berada

Selain itu Ketua PCNU Magetan juga memberikan semangat mengembangkan Pagar Nusa di wilayah Magetan dan selalu satu komando dengan PCNU Magetan.

Baca Juga  Jatim Beragam Bojonegoro Gelar Panggung hiburan Sebagai Festival Rakyat

Acara ini ditutup dengan prosesi pembaiatan yang dipimpin langsung oleh Sholikhudin Ketua PC Pagar Nusa Magetan.

Turut hadir dalam acara ini Gus Sholahuddin Fathur Rohman Ketua PW Pagar Nusa Jawa Timur serta seluruh pengurus PAC se-Magetan dan PC Pagar Nusa Magetan.

Sholikhudin atau yang disapa Kang Olikh, Ketua PC Pagar Nusa Magetan menyatakan bahwa acara ini rutin dilaksanakan setiap tahun oleh PC Pagar Nusa Magetan , sebagai bukti pencapaian Santri santri pagar nusa yang berlatih.

Baca Juga  Sering Ajak Warga, Masjid Baiturrahim Krajan Bareng Kini Punya Jamaah 80 Setiap Sholat Lima Waktu

Dan juga Kang Olikh, menyampaikan rasa terima kasih kepada Pondok Pesantren Al hidayah dan keluarga Ndalem pondok pesantren Al hidayah , serta semua pihak yang telah membantu sehingga acara ini dapat berjalan dengan lancar, aman, dan sukses.(Baba/Red)

Share :

Baca Juga

Headline

Sinau Bareng Ademos Hadirkan Corporate Communication PT. Semen Indonesia

Headline

Event Jelajah Santri Jawa Timur, MTs Islamiyah Unggulan Balen Borong 4 Trophy

Ekonomi & Bisnis

Omah Marketing, Harapan Baru UMKM Desa Rengel

Headline

Dihadiri Ketua dan Sekjen PBNU serta Mensesneg RI, Pelantikan Rektor Unugiri berlangsung khitmat

Headline

Peran Santri dalam Pemilihan Kepala Daerah Seperti Apa Idealnya?

Headline

Dirangkai dengan Musyawarah Kerja, MWC NU Ngraho Gelar Pelantikan PR NU

Headline

Puncak Resepsi Peringatan Satu Abad, PCNU Bojonegoro Akan Kirim 3000 Jamaah

Headline

Bantu Sesama, Basada Bojonegoro Laksanakan Bhaksos Kesehatan Di Ngraho