Home / Headline / Industri / Parlemen / Pendidikan

Selasa, 18 Juli 2023 - 11:36 WIB

Kunjungi Kampuh Welding Surabaya, Ratna Juwita Semangati Pemuda Bojonegoro Tuban

JagatSembilan.com | Surabaya – Hj. Ratna Juwita Sari anggota DPR RI Fraksi PKB hari ini kunjungi Kampuh Welding Indonesia Surabaya. Kegiatan itu dalam rangka memberikan semangat kepada para peserta Diklat 3 in 1 bidang Pengelasan GMAW.

Tiba pada pukul 08.30 WIB Mbak Ratna sapaan akrabnya ditemui langsung oleh Zya Labiba Kepala Balai Diklat Industri (BDI) Surabaya, Pimpinan Kampuh Welding Indonesia Surabaya, serta dua puluh lima peserta Diklat 3 in 1.

Dalam keterangannya Mbak Ratna menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkenan membantu dan bekerja sama untuk suksesnya Diklat 3 in 1.

Baca Juga  Kemenag Bojonegoro Gelar Final Anugerah GTK Madrasah
Hj. Ratna Juwita sampaikan sertifikat pelatihan kepada peserta

“Manfaat kesempatan yang kami berikan ini untuk menghadapi era bonus demografi yang akan datang,” terang perempuan yang juga aktifis lingkungan hidup itu.

Dirinya berharap semua peserta Diklat 3 in 1 bidang pengelasan ini bisa diterima kerja di PT. INKA Multi Solusi Madiun (BUMN Industri kereta api).

“Untuk diklat 3 in 1 pengelasan ini adalah angkatan ke 4, dengan masing-masing angkatan 25 peserta, total sudah 100 anak kami didik pengelasan yang profesional,” tambah DPR dari Dapil Bojonegoro dan Tuban itu.

Baca Juga  Bawa Program Diklat 3 in 1, Ratna Juwita Sari harap Semua Peserta Lulus dengan Baik
Photo bersama antara Hj. Ratna Juwita dengan perwakilan BDI Surabaya, Kampuh Welding serta dengan Peserta

Pada kesempatan itu dirinya juga menerangkan hasil dari semua peserta diklat pengelasan profesional yang berasal dari kabupaten Tuban dan kabupaten Bojonegoro ini disebut dengan sebutan”Seniman Api”.

Hj. Ratna Juwita adalah inisiator dari Diklat 3 in 1. Sudah ratusan Pemuda-pemudi Kabupaten Bojonegoro dan Tuban mengikuti Diklat 3 in 1. Ada beberapa bidang pelatihan. Diantaranya ada pengelasan GMAW, Bidang Jahit Komponen, Bidang Jahit dan lainnya.

Diklat itu sendiri merupakan Pelatihan, Sertifikasi dan Penempatan kerja. Ratusan Bojonegoro dan Tuban berhasil menempati dunia kerja setelah Diklat.

 

Share :

Baca Juga

Ekonomi & Bisnis

Lakukan Kunker ke Gresik, Ratna Juwita Tanyakan Dampak Kontribusi CSR

Headline

Element NU Bojonegoro Laksanakan Panggung Ramadhan

Headline

Tanamkan Cinta Alam dan Penciptanya SMP NU Model Sumberrejo gelar Jelajah Santri

Headline

Srikandi Jonegoro Ayem Kecamatan Sugihwaras Gelar Doa untuk Kemenangan WanNur

Ekonomi & Bisnis

Bupati dan Wakil Bupati Sambut Investor: Pemprov Jatim Dorong Pengembangan Bioetanol dari Hutan Bojonegoro

Headline

Lunasnya PBB Jadi Syarat Cairnya ADD, Dapat Penolakan Dari PPDI Bojonegoro

Headline

Tingkatkan Pengawasan, Bawaslu Bojonegoro Sosialisasi dan MOU dengan STTM AR Fachrudin

Headline

Seru, Lomba Ngliwet MWC NU Temayang
error: Content is protected !!