Home / Headline / Inspiratif / Keagamaan / Komunitas

Kamis, 30 Maret 2023 - 16:24 WIB

Rencanakan Giat Ramadhan, LPBINU Bojonegoro Gelar Koordinasi

Serius, Pembahasan Giat Ramadhan oleh LPBINU Bojonegoro

Serius, Pembahasan Giat Ramadhan oleh LPBINU Bojonegoro

Jagatsembilan.com | Bojonegoro – Pengurus Cabang Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim Nahdlatul Ulama (LPBINU) Kabupaten Bojonegoro hari ini Kamis, (30/03/2023) melaksanakan Koordinasi. Hal tersebut untuk membahas kegiatan selama Bulan Ramadhan 1444 H.

Hadir dalam kegiatan tersebut ada Drs. Ahmad Multazam Ketua LPBINU Bojonegoro, drg. Sofan Solikin Sekretaris, Siti Suryati Bendahara dan pengurus lainnya. Koordinasi dilaksanakan di kantor komplek PCNU Jl. Jend. Ahmad Yani No. 12 Bojonegoro.

Pukul 13.15 WIB. Kegiatan dibuka oleh drg. Sofan Solikin. Kemudian setelah pembukaan dilanjutkan arahan dari Drs. Ahmad Multazam.

Baca Juga  Banjir Bandang Luapan Sungai Pacal, Warga Suwaloh Mulai Mengungsi
Photo setekag acara koordinasi selesai

Dalam arahannya menyampaikan kita akan mengadakan minimal dua kegiatan.

“Untuk kegiatan yang pertama adalah buka puasa bersama dan yang kedua santunan,” kata Pak Mul sapaan akrabnya.

Pak Mul juga meminta jajaran menyiapkan diri jika relawan diminta untuk ikut menjaga sholat idul Fitri .

“Kita mulai tahun 2021 dan 2022 diminta menjaga di masjid kota dan beberapa di desa-desa , intinya kita siapkan,” kata Pak Mul sambil nengok ke drg. Sofan Solikin Sekretarisnya. Lalu di jawab dengan kata “siap” oleh drg. Sofan Solikin.

Baca Juga  Bertempat di Balai Kecamatan, IPNU-IPPNU Kalitidu Gelar Pelantikan dan Raker

drg. Sofan Solikin dalam keterangan menyampaikan, Alhamdulillah nanti kita berencana buka puasa bersama target seratusan.

“Baik Pengurus LPBINU atau Relawan kita undang  semua  se Kabupaten Bojonegoro,” kata Dokter Sofan panggilan akrabnya.

Dokter Sofan melanjutkan selain buka puasa bersama juga ada santunan Anak yatim .

“Tadi disepakati tanggal 9 April 2023 direncanakan di Angkringan Mahjoe Desa Pungpungan Kecamatan Kalitidu Kabupaten Bojonegoro. Semoga semua berjalan lancar.” pungkasnya

Share :

Baca Juga

Headline

Ngujo Bersholawat, Relawan LPBINU Kalitidu Ikut Mendukung

Headline

Hormati Leluhur, YPI Bahrul Ulum Satu Bulu Rutin Gelar Haul Setiap Bulan Muharram

Headline

Dukung Ganjar – Mahfud Mbak Yenny Cuti dari Wahid Foundation

Headline

Senangnya Anak Yatim Diajak Kapolres Belanja Baju Lebaran di Mal

Headline

Guna Wujudkan Keadilan Ekologis di Bojonegoro, IDFoS Gelar Diskusi Imbal Jasa Lingkungan dengan Stakeholder Terkait

Headline

KH. Muhajir Chozin Ajak Santri Kendal Bersatu

Headline

Santri dan Pesantren Inspiratif Nasional 2024 akan Menerima Penghargaan

Headline

Tingkatkan Pengawasan, Bawaslu Bojonegoro Sosialisasi dan MOU dengan STTM AR Fachrudin
error: Content is protected !!