Home / Headline / Peristiwa

Rabu, 5 April 2023 - 04:25 WIB

Jelang Lebaran, Satlantas Polres Bojonegoro Cek Kesiapan Personel dan Randis

Jagatsembilan.com | Bojonegoro – Menjelang Lebaran, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bojonegoro menggelar apel kesiapan personel dan kendaraan dinas (Randis) di halaman kantor Satlantas Jalan Imam Bonjol Kecamatan Kota Kabupaten Bojonegoro, Selasa(04/04/2023) pukul 16.00 WIB.

Kegiatan apel kesiapan tersebut, dipimpin oleh Kepala Satuan (Kasat) Lalu Lintas (Lantas), AKP I Gusti Bagus Krisna Fuady, SIK, MAP dan diikuti para Perwira, personel Satlantas Polres Bojonegoro.

Pantauan dari awak medi ini dilokasi, Kasat Lantas, AKP I Gusti Bagus Krisna Fuady melaksanakan pengecekan terhadap kelengkapan personel, randis baik roda dua dan roda empat, kelengkapan traffic cone, water barrier serta papan penunjuk arah jalur alternatif. Selain itu, juga dilaksanakan tactical floor game untuk memberikan gambaran mengenai situasi, cara bertindak maupun untuk mengantisipasi terjadinya gangguan kamseltibcarlantas atau rekayasa arus lalu lintas pada arus mudik dan balik di masa libur Lebaran 2023 nanti.

Baca Juga  Wadahi Siswanya, MAN 3 Bojonegoro Gelar Turnamen Futsal Di Class Meeting

Selesai apel kesiapan, Kasat Lantas mengatakan bahwa pengecekan perlengkapan perorangan dan randis ini merupakan bagian dari kesiapan Satlantas Polres Bojonegoro dalam melayani dan memberikan pengamanan kepada pemudik selama liburan Lebaran Idul Fitri 1444 H di Wilayah Kabupaten Bojonegoro.

“Kegiatan pengecekan kelengkapan perorangan personel Satlantas meliputi kelengkapan pribadi (tongkat T, borgol, lampu kedip, alat komunikasi/Handy Talky(HT) dan jas hujan). Sedangkan pada ranmor dinas berupa roda dua dan roda empat berupa pengecekan kondisi fisik kendaraan,” kata Kasat Lantas kepada awak media di kantor Satlantas.

Baca Juga  Pemkab Gelar Pengajian, Satkorcab Banser Bojonegoro Intruksikan Basada Mengawal

“Kami ingin memastikan kesiapan personel dan randis guna mendukung kelancaran pengamanan pada saat libur Lebaran nanti,” sambungnya.

Pihaknya juga menjelaskan bahwa Satlantas Polres Bojonegoro siap mengamankan arus mudik dan arus balik pada hari raya Idul Fitri 1444 H. Satlantas akan menempatkan personel pada jalur troublespot atau lokasi yang memiliki tingkat kepadatan arus lalu lintas yang tinggi yakni di wilayah Baureno dan Padangan.

“Satlantas Polres Bojonegoro siap mengamankan arus mudik dan arus balik nanti. Satlantas menyiapkan rekayasa arus lalu lintas apabila terjadi troublespot serta menempatkan personel untuk mengurai kepadatan arus lalu lintas, kita berharap semua akan berjalan aman dan lancar,” pungkas Pria lulusan Akademi Kepolisian (AKPOL) Tahun 2013 ini.

Share :

Baca Juga

Headline

Bojonegoro Siaga Tiga (Merah), LPBINU Intruksikan Relawan Pantau

Headline

LPBINU Bojonegoro bersama DLH Laksanakan Pemangkasan Pohon Permintaan Pemdes

Headline

Anak Pergi Belum Kembali, Seorang Ibu Datangi SPKT Polres Bojonegoro

Headline

Meriah, Gebyar Sholawat Pondok Pesantren Al-Rosyid

Headline

Peduli Kekeringan, Fuad Hasyim Caleg PKB Salurkan bantuan Air Bersih

Headline

Cari Berkah Ramadhan, PPM SMK Pemuda Taruna Laksanakan Lima Kegiatan

Headline

Tim Medis RS Muslimat NU Muna Anggita Kawal Pertandingan Persibo Bojonegoro Vs Gresik United

Energi

Sinergi, IDFoS Indonesia, Pertamina EP Field Cepu Zona 11, Perhutani, dan Bappeda Blora Dorong Pengembangan Desa
error: Content is protected !!