jagatsembilan.com | Bojonegoro – Himpunan Mahasiswa Program Studi Sistem Informasi (HMPSI) Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri (Unugiri) hari ini Selasa, (27/12/2022) melaksanakan Dies Natalis Ke Dua.
Kegiatan itu dilaksanakan di Lantai dua Aula Kantor PCNU Jl. Jend. Ahmad Yani No. 12 Bojonegoro. Hadir Hestie Audytra S. Kom, MT Kepala Program Studi Sistem Informasi Unugiri, Auliyaur Rokhim S. Hum, MM Dosen Unugiri, Jauharul Fikri Dosen Sistem Informasi Unugiri, serta empat puluhan Mahasiswa yang tergabung dalam HMPSI Unugiri.
Acara tersebut diisi dengan kegiatan sholawat dengan diiringi grop Hadroh. Selain itu juga ada tahlil. Nampak yang hadir begitu khidmat mengikuti kegiatan tersebut.

Diminta keterangannya Auliyaur Rohim mengatakan, Sistem Informasi di zaman digitalisasi ini sangat dibutuhkan. Bahkan menjadi dasar utama dalam manajemen manajemen konvensional maupun non konvensional.
Gus Rohim sapaan akrabnya berharap Prodi Sistem Informasi ditahun kedua ini lebih maju dan lebih baik. Bisa menjadi yang terdepan di setiap dimensi digitalisasi.
Sementara itu Hesty Audytra berharap Mahasiswa-Mahasiswi semakin kompak . Selain itu dirinya juga berharap bisa membagi waktu antara organisasi dengan waktu belajar.

Moch. Ubaidilah F. Ketua HMPSI Unugiri berharap teman-temannya lebih kompak dan lebih maju. Selain itu dirinya berharap mahasiswa yang tergabung dalam HMPSI bisa berguna masyarakat diri sendiri sampai Negara.