JagatSembilan.com | Bojonegoro – Diduga akibat konsleting listrik, rumah milik Mustari Warga Cengungklung Kecamatan Gayam Kabupaten Bojonegoro hangus terbakar hari ini, Senin, (02/10/2023).
Rumah tersebut berada di RT, 09 RW, 02 dengan ukuran 9 x 10 meter bangunan semi permanen terbakar 50%. Selai rumah juga ada kandang sapi berukuran 4 x 8 meter terbakar 100%.
Kerugian diperkirakan mencapai 100 juta rupiah, sementara aset yang berhasil diselamatkan kurang lebih 20 juta rupiah, berupa sapi dengan luka bakar 50% dan anaknya sapi.
Dari data yang dihimpun awak media jagatsembilan.com menyebutkan, kebakaran diperkirakan terjadi pukul 17.30 WIB. Dinas Damkarmat Kabupaten Bojonegoro pos Padangan menerima laporan pukul 17.46 WIB. Petugas damkarmat pos padangan berangkat pukul 17.48 WIB.
Kemudian Petugas damkarmat pos padangan sampai TKK pukul 18.00 WIB. Dan kebakaran dapat dipadamkan pukul 20.15 WIB.
Dinas Damkarmat menggunakan 1 unit armada dan 1 unit water suplai milik BPBD Bojonegoro dengan jumlah personil 15 orang.
Selain Dinas Damkarmat pos Padangan, turut terlibat dalam pemadaman ada, Damkarmat Pos Kota, BPBD kabupaten Bojonegoro, Polsek Gayam, Koramil Gayam, Satpol-PP beserta Perangkat Desa setempat dan warga.