jagatsembilan.com | Bojonegoro – Karang Taruna (Kartar) Birama Desa Mayangrejo Kecamatan Kalitidu Kabupatej Bojonegoro Gelar Bazar Ramadhan dan Barongsai hari ini Sabtu (16/04/2022).
Kegiatan tersebut dilaksanakan diutara balaidesa setempat. Hadir dalam kegiatan tersebut Abdul Mahin ketua Kartar Birama dan jajarannya, drg. Sofan Solikin Koordinator Kecamatan IKSPI Kera Sakti Kecamatan Klalitidu dan anggotanya, pedagang dari masyarakat Desa Setempat kurang lebih dua ratusan.
Kegiatan tersebut juga ada pembagian bantuan sosial dari drg. Sofan Solikin kepada 60 warga Mayangrejo. Permainan barongsai dimulai pada pukul 16.00 WIB. Tampak permainan dengan musik yang rancak dimulai.

drg. Sofan Solikin membimbing permainan tiga barong dengan warna hitam, kuning dan hijau. Ketiga barong tersebut menampilkan permainan yang cukup atraktif membuat warga semakin mendekat dan memberikan aplaus pada permainan barongsai.
Diminta keterangan disela mengatur kegiatan Abdul Mahin mengatakan, kegiatan ini adalah kegiatan bazar ramadhan. Tujuan dari kegiatan ini untuk membantu perekonomian warga dan sarana hiburan bagi warga.
“Kegiatan kali ini bertujuan meningkatkan ekonomi warga Mas, dengan cara warga bisa menjual barang dagangannya. Selain itu untuk mencarikan hiburan warga” kata Abdul Muhin yang juga mahasiswa Unigoro itu.
Abdul Muhin menambahkan kegiatan yang dilaksanakannya didukung penuh oleh Bojonegoro Kampung Pesilat (BKP) desa tersebut. “Untuk yang pertama yang kita undang IKSPI Kera Sakti, besok perguruan lain” imbuhnya.

Sementara itu drg. Sofan Solikin mengatakan, Alkhamdulillah IKSPI Kera Sakti bisa hadir menyemarakkan kegiatan yang dilaksanakan oleh Karang Taruna Birama.
“Kegiatan yang dilaksanakan ini bagus, karena semuanya menghimbau untuk prokes dan juga selalu koordinasi dengan pihak berwajib sebagai penjamin Kamtibmas” kata dokter Sofan panggilan akrabnya