Home / Ekonomi & Bisnis / Headline / Keagamaan

Minggu, 26 Maret 2023 - 20:24 WIB

Percepat Capaian Sertifikasi, Menag Tunjuk Tim Plt Komite Fatwa Produk Halal

jagatsembilan.com | Jakarta – Dua puluh lima ulama dan akademisi sebagai Tim Pelaksana Tugas Komite Fatwa Produk Halal. Dua puluh lima orang itu ditunjuk oleh Gus Menteri Agama. Penunjukkan tim ini menjadi upaya untuk mempercepat capaian sertifikasi halal.

“Sesuai ketentuan Perppu 2 tahun 2022 bahwa penetapan kehalalan produk bagi pengajuan sertifikasi halal dengan mekanisme pernyataan pelaku usaha atau self declare dilakukan oleh Komite Fatwa Produk Halal,” terang Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) M. Aqil Irham, di Jakarta, Sabtu (25/3/2023).

Komite yang terdiri dari ulama dan akademisi ini, selanjutnya dibentuk dan bertanggung jawab kepada Menteri Agama. “Nah sebelum Komite Fatwa Produk Halal ini dibentuk, maka Menteri Agama mengeluarkan Keputusan Menteri Agama (KMA) tentang Tim Pelaksana Tugas Komite Fatwa Produk Halal,” ungkap Aqil.

Baca Juga  Bantu Atasi Stunting, Generasi Pancasila Nasional Canangkan Program Gerakan Tanam Kacang Sacha

Dalam KMA Nomor 297 Tahun 2023 tentang Tim Pelaksana Tugas Komite Fatwa Produk Halal dijelaskan bahwa Plt Komite Fatwa Produk Halal juga bertugas memberikan penetapan kehalalan terhadap pengajuan sertifikasi halal reguler.

“Tugas tersebut dilakukan dalam hal Majelis Ulama Indonesia (MUI), MUI provinsi, MUI kabupaten/kota, atau Majelis Permusyawaratan Ulama Aceh melampaui batas waktu penetapan kehalalan produk sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan,” jelas Aqil Irham.

Sesuai dengan KMA yang ditandatangani Menag pada 20 Maret 2023, Komite Fatwa Produk Halal selama bertugas akan dibantu Sekretariat Komite.

Adapun nama-nama Tim Plt Komite Fatwa Produk Halal, sebagai berikut:

Tim Pelaksana Tugas Komite Fatwa Produk Halal. Ketua merangkap Anggota : Zulfa Mustofa, Sekretarisnya merangkap Anggota : Mahbub Maafi. Kemudian anggota ada Muhammad Aqil Haidar, Miftah Fakih, Abdul Moqsith Ghazali, Hasan Nuri Hidayatullah, Mohamad Lili Nahriri.

Baca Juga  Di Pelantikan PAC IPNU-IPPNU Ngasem, Gus Fauz Sebut Empat Syarat Menjadi Pengurus NU

Selain jajaran anggota juga nampak Sarmidi, Henry Iwansyah, Abdul Latif Malik, R. Mahfudz,  Dicky Hidayat, Najib Buchori, Chasan Abdullah, NurulYaqin Ishak, Abdul Bashir Ichwan, Imelda Fajriati, Habib Syarif Abu Bakar Bin Yahya, Muhammad Luthfi Zuhdi, Verry Surya Hendrawan, Siti Nur Husnul Yusmiati,  Malikhatul Hidayat, Begum Fauziyah, Lilik Hamidah, dan HafidzKurniawan.

Share :

Baca Juga

Headline

Peduli Kemanusiaan, Ansor dan PT RMS Distribusikan Bantuan ke Sukabumi, Cianjur dan Banten

Ekonomi & Bisnis

Mahasiswa KKN-TK27 Sosialisasikan Pemanfaatan Larutan Bioska Sebagai Pupuk Organik

Headline

Cegah Stunting, Wakil Bupati dan Ketua TP PKK Bojonegoro bagi Makanan Tambahan Bergizi

Headline

DPC PPP Bojonegoro laksanakan Konsolidasi Pendidikan Politik

Headline

Ingin Pemilu Berkualitas, Bawaslu Bojonegoro Bentuk Tiga Pokja

Headline

Dengan Kartu Guru, Setyo Wahono Beri Perhatian untuk Guru Swasta di Bojonegoro. Seperti apa sih?

Headline

Kolaborasi 29 Lembaga Panti Rehabilitas Narkoba Peringati HANI

Headline

Pra Konferensi, PC GP Ansor Sidoarjo Gelar Ansor Golden Award