Home / Ekonomi & Bisnis / Headline / Komunitas / Pendidikan / Peristiwa

Minggu, 9 Februari 2025 - 19:46 WIB

PW GP Ansor Jatim Bangun Jaringan Pengusaha Muda NU Lewat PKD-SUS BUMA

JagatSembilan.com | Surabaya – Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Ansor Jawa Timur (PW GP Ansor Jatim) menggelar Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) khusus bagi para pengusaha muda Nahdlatul Ulama (NU). Kegiatan ini merupakan bagian dari strategi besar GP Ansor dalam memperkuat kemandirian organisasi, khususnya melalui pemberdayaan ekonomi kader.

PKD ini diinisiasi oleh Ketua Bidang Badan Usaha Milik Ansor (BUMA) Jatim, H. Rois Sunandar, bersama Bidang Kaderisasi PW Ansor Jatim. Acara berlangsung selama dua hari, 9-10 Februari 2025, di Hotel Alana Surabaya dan diikuti oleh 38 peserta yang semuanya merupakan pengusaha muda dari berbagai sektor usaha.

Wakil Bendahara Umum Pimpinan Pusat GP Ansor, H. Abdussalam, hadir secara langsung untuk membuka kegiatan ini. Dalam sambutannya, ia menekankan pentingnya kaderisasi berbasis kemandirian ekonomi.

Baca Juga  Universitas Al-Falah Assunniyah Jember Berhasil Merampungkan Pembangunan Sumur untuk Masjid dan Kampung Muallaf Jambi

“GP Ansor harus memiliki kader yang tidak hanya militan dalam perjuangan organisasi, tetapi juga memiliki kemandirian ekonomi yang kuat agar mampu berkontribusi secara nyata bagi masyarakat dan organisasi,” kata H. Abdussalam.

Ketua PW Ansor Jatim, H. Musaffa Safril, menjelaskan bahwa PKD ini dirancang untuk mencetak kader organik yang siap memperkuat kemandirian organisasi, sekaligus memperkuat peran BUMA Ansor Jatim dalam mendorong ekosistem bisnis berbasis kader.

“Kita ingin membangun jaringan pengusaha muda NU yang solid, saling mendukung, dan berkontribusi untuk kemajuan organisasi secara berkelanjutan,” terang H. Musaffa Safril.

Selain materi kepemimpinan dan ideologi organisasi, PKD ini juga diisi dengan sesi khusus tentang manajemen bisnis, strategi pengembangan usaha, serta networking antar sesama peserta. Para peserta diharapkan dapat mengimplementasikan ilmu yang didapat untuk memperkuat usaha mereka, sekaligus memberikan kontribusi nyata bagi kemandirian ekonomi GP Ansor.

Baca Juga  Ikuti Pelatihan GKMNU, IPNU-IPPNU Bojonegoro Diharapkan Bisa Tanggulangi Pernikahan Dini

Dengan adanya inisiatif ini, PW Ansor Jatim semakin menegaskan komitmennya dalam mengembangkan kader-kader yang tidak hanya tangguh dalam pergerakan organisasi, tetapi juga memiliki kapasitas ekonomi yang kuat. Ke depan, kegiatan serupa akan terus digalakkan sebagai bagian dari strategi besar kemandirian GP Ansor di Jawa Timur.

Share :

Baca Juga

Headline

Bangun Ekosistem Riset di Bojonegoro, Setyo Wahono – Nurul Azizah bakal bentuk BRIDA

Headline

Niat Selamatkan Anak Tenggelam, Deni Rosidi Sang Pahlawan Malah Hilang

Headline

Satu Warga Gondang yang Hilang, Berhasil Ditemukan oleh BPBD Bojonegoro dalam Keadaan Meninggal Dunia

Headline

Medhayoh Fest Chapter Ramadhan “Safari Setulus Hati”

Headline

Hore! Persibo Bojonegoro Juara Liga 3 Kapal Api PSSI Jatim setelah Tundukan Persedikab Kediri 2-0

Headline

3050 Paket Takjil dibagi Yayasan Al-Amin Temayang diselingi Hiburan

Headline

PC Pagar Nusa Lamongan Baiat 744 Pendekar Baru

Headline

41.002 Jiwa di Kabupaten Bojonegoro Terdampak Kekeringan