Home / Headline / Komunitas / Peristiwa / Politik

Jumat, 11 Agustus 2023 - 21:15 WIB

Syahdu, Ngaji Budaya Lesbumi NU Bojonegoro

JagatSembilan.com | Bojonegoro – Pengurus Cabang Lembaga Seniman & Budayawan Muslimin Indonesia Nahdlatul Ulama (Lesbumi NU) menggelar ngaji budaya hari ini, Jumat (11/08/2023). Acara itu dilaksanakan di Desa Kauman Kecamatan/Kabupaten Bojonegoro.

Dimulai pukul 19.30 WIB acara itu dihadiri oleh Fauzi Zam-zam Ketua PC Lesbumi NU, Mahmudi Kepala Badan Kesatuan Bangsa Dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Bojonegoro Kabupaten Bojonegoro, Ariyoko Jurnalis Senior, Abdul Jalil Ulama Muda Bojonegoro, Yulia Kepala Desa setempat.

Selain itu juga nampak Ramon Pareno Ketua Dewan Kesenian Bojonegoro (DKB), Miftahul Amin Humas RS Muslimat NU Muna Anggita serta puluhan penikmat.

Fauzi Zam-zam damam sambutannya mengatakan, acara itu akan diadakan secara rutin setiap bulan sekali.

Baca Juga  Beri Bekal Jamaahnya, KBIH Al Amanah Gelar Praktek di Sukolilo

“Pada Minggu kedua pada hari Jumat malam Sabtu,” kata Pak Fauzi sapaan akrabnya.

Pak Fauzi juga menambahkan dalam sambutannya bahwa acara itu untuk memperingati HUT RI ke 78.

Sementara itu Mahmudi dalam sambutannya mengatakan, bahwa pada bulan kemerdekaan Republik Indonesia Minta warga untuk mengibarkan bendera Merah Putih.

Pada kesempatan itu Pak Mahmudi sapaan akrabnya juga mengatakan Kemerdekaan Republik Indonesia didapatkan dengan cara merebut.

Sementara itu Ariyoko dalam sambutannya mengatakan apresiasinya terhadap kegiatan itu.

“Bojonegoro sangat perlu untuk kantong-kantong seni seperti sekarang,” kata Ariyoko.

Acara itu diisi dengan pembacaan puisi-puisi oleh seniman yabg hadir. Pembacaan puisi diiringi dengan gitar dan biola. Sangat asik acara itu. Sampai berita ini ditulis kegiatan masih berlangsung.

Baca Juga  Menjelang Akhir Ramadhan, Ratna Juwita Sari Sosialisasikan Empat Pilar Kebangsaan

Selain pembacaan puisi juga ada cerita-cerita sejarah yang ada di Kabupaten Bojonegoro.

Share :

Baca Juga

Ekonomi & Bisnis

Harga Tembakau Rajangan dan Kering Capai 40-41 Ribu, Petani Bojonegoro Nyatakan Belum Ideal

Headline

Ajarkan Demokrasi, MTs dan MA Sirojul Hikmah Gelar Pemilihan Ketua OSIS

Headline

PKPT IPNU-IPPNU Unugiri Laksanakan Lakmud

Headline

Berlangsung Penuh Khitmat, Pelaksanaan Peringatan Nuzulul Qur’an oleh MWCNU Sugihwaras 

Headline

Peringati Hari Desa, Tim KAUJE Tanam Bunga Telang di RS Muslimat NU Muna Anggita 

Headline

Sampai Hari ini Belum Ada Caleg Mendaftar di KPU Bojonegoro

Headline

Kodim Bojonegoro Gencarkan Penguatan Karakter bagi Generasi Muda Bangsa

Headline

Hadapi Tahun 2025, Abdulloh Umar ajak Masyarakat Optimis dan Tetap Realistis