Home / Ekonomi & Bisnis / Energi / Headline / Parlemen

Kamis, 5 Desember 2024 - 15:14 WIB

Pengamat Hukum Tuban Dukung Upaya Ratna Juwita Meminta PSN GRR Rosneft Dilanjutkan

JagatSembilan.com | Tuban – Muhammad Roqib, S.H., M.H. pengamat hukum yang berada di Kabupaten Tuban mendukung upaya Ratna Juwita Sari yang menginginkan Proyek Strategis Nasional Grass Root Refinery (PSN GRR) Rosneft dilanjutkan.

“Saya kira jika PSN GRR Rosneft berlanjut sampai beroperasi, akan memberikan dampak yang besar terhadap pendapatan negara,” kata Mas Roqib sapaan akrab dari Muhammad Roqib. Kamis (05/12/2024).

Mas Roqib juga mengatakan, selain itu juga akan meningkatkan pendapatan pemerintah daerah dari pajak dari investasi Rosneft disitu, selain itu juga dampak positif lain jika PSN GRR Rosneft dilanjutkan, yakni bisa menyerap tenaga kerja masyarakat sekitar.

“Apa lagi keberadaan Rosneft nanti diharapkan menjadi tulang punggung atau back bone ketahanan energi nasional karena bisa menghasilkan ,” tambah Mas Roqib yang juga mantan jurnalis televisi itu.

Baca Juga  Rutin, PK IPNU-IPPNU SMP Al Hidayah Samir Gelar MAKESTA

Mas Roqib juga mengatakan, untuk PSN GRR Rosneft juga telah membebaskan lahan sebanyak 800 hektar. Menurutnya jika tidak dilanjutkan PSN tersebut akan merugikan.

Dirinya juga mengatakan bahwa Rosneft itu merupakan perusahaan dari negara Rusia, yang saat ini sedang mengalami konflik dengan negara Ukraina. Menurutnya, apapun itu PSN GRR Rosneft di Tuban haruslah dilanjutkan.

“Kalau investasi kok tidak jalan, itu nanti menjadi beban dan kerugian, maka tidak baik untuk pembangunan pengembangan ekonomi di Tuban.” pungkasnya.

Bahwa Ratna Juwita Sari anggota DPR RI Komisi XII Fraksi PKB telah mengusulkan kepada pemerintah untuk melanjutkan PSN GRR Rosneft melalui Kementerian Investasi dan Hilirisasi saat Raker.

Baca Juga  Ratna Juwita Sari Berhasil Salurkan Bantuan 935 Pompa Air Bahan Bakar Gas

“Kami nitip kepada Bapak Menteri mohonlah Pak, kalau bisa dilanjutkan. Karena ini sudah mengorbankan 800 hektar lahan produktif dari masyarakat,” pinta Ratna Selasa (03/12/2024).

Menurut Ratna, kalau pengorbanan masyarakat Tuban tidak dilanjutkan oleh negara, maka pengorbanan itu akan sia-sia.

Share :

Baca Juga

Headline

Jelang Pilkada Serentak, Polres Bojonegoro Gelar Lat Pra Ops Mantap Praja Semeru 2024

Headline

Mbah Naryo Dukung Sikap PB NU yang Menyatakan NU Bukan Milik Satu Partai Politik

Headline

Kanwil Kemenkumham Jatim Ajak Masyarakat Malang Bahas RKUHP

Headline

Sambut Pemimpin Baru, FKPP Bojonegoro Gelar Rapat Kerja

Headline

Mayat Laki-Laki Ditemukan Mengapung di Bawah Jembatan Kare, Sungai Bengawan Solo

Headline

Meriah, Pelaksanaan Turba PC LDNU Bojonegoro

Headline

Ngujo Bersholawat, Relawan LPBINU Kalitidu Ikut Mendukung

Headline

Kepala Kantor Kemenag Bojonegoro: Program Senam dan Gymnastics Sangat Bagus